Sunday, November 1, 2015

Hakikat Prestasai Belajar

  1. Hakikat  Prestasi Belajar
Setiap individu cenderung untuk bebas berpikir, mengembangkan daya imajinasi dan adanya dorongan untuk berbuat lebih dari yang lainya, maka prestasi sangat erat hubungan dengan kebutuhan yang timbul dari diri individu dalam melaksanaan segala usaha. Seseorang pada prinsipnya ingin mencapai prestasi tertentu untuk kepuasan dalam hidupnya. Jadi seorang ingin berprestasi karena merupakan faktor psikologis yang terdapat pada diri setiap orang, dengan kata lain prestasi merupakan segala hasil usaha yang dapat dicapai oleh seseorang. Prestasi setiap peserta didik  itu berbeda. Untuk meraih prestasi diperlukan usaha yang sungguh-sungguh. Semua aktivitas di sekolah ditunjukan untuk membantu keberhasilan kegiatan belajar peserta didik, karena pentingnya belajar maka aspek  penelitianpun biasanya berpedoman pada berhasil tidaknya belajar peserta didik dalam mencapai tujuan pembelajaran khusus yang telah dirumuskan. Prestasi adalah hasil yang telah diperoleh setelah melakukan pendidikan atau latihan tertentu yang hasilnya bisa di tentukan dengan pemberian tes pada akhir pendidikan (Chosiyah 2001:2). Nana Sudjana (2000:19) berpendapat bahwa prestasi adalah bukti keberhasilan belajar dan tingkat kondisi perubahan tingkah laku peserta didik sesuai dengan tujuan yang ingin dicapai dan telah dicanangkan karena pada hakekatnya hasil belajar tersirat dalam tujuan pengajaran. Menurut Surayin(2001:455) mengemukakan bahwa prestasi adalah hasil yang telah dicapai (dari yang telah dilakukan, dikerjakan, dan sebagainya).

Prestasi belajar yang dicapai seseorang merupakan hasil interaksi antara berbagai faktor, yang mempengaruhi baik dari dalam diri (faktor ekstern) individu. Pengenalan terhadap faktor-faktor yang mempengaruhi prestasi belajar penting sekali ,artinya dalam rangka membantu peserta didik dalam mencapai prestasi belajar sebaik baiknya.

No comments:

Post a Comment